Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Monday, 17 February 2014

Marc Marquez Tidak Ingin Tertekan Musim Depan


Juara Moto GP 2013 Marc Marquez merasa dia akan mendapatkan tekanan yang lebih besar musin depan, meskipun demikian dia tidak merasa cemas, Marquez dimusim lalu memang tampil sangat fenomenal, sebagai rookie dia mampu menjuarai Moto GP dengan raihan poin 334 diakhir musim balapan.

Marc Marquez menobatkan diri sebagai pembalap termuda yang menjuarai Moto GP, dia mencatatkan 6 kali juara, 16 kali naik podium, 11 kali Lap tercepat sepanjang musim.

Pembalap Repsol Honda ini memang banyak dibilang beruntung mampu juara ditahun pertamanya ikut serta dalam Moto GP. Pasalnya pembalap yang sangat diunggulkan seperti Lorenzo, Dani Pedrosa sempat mengalami crash dan harus absen dibeberapa serie, sementara pembalap legendaris Rossi belum juga menunjukan penampilan seperti masa jayany dulu.

Marquez tidak akan terlalu ambil pusing untuk musim depan justru dia berpendapat pembalap senior Lorenzo dan Pedrosa akan sangat penasaran dan akan sangat lapar untuk memenangkan setiap serie, terutama Dani Pedrosa yang musim lalu sempat memimpin klasemen namun karena kecelakaan dia harus absen dibeberapa serie Moto GP.

0 comments:

Post a Comment

Blog Archive