Persib Bandung gagal naik ke peringakt dua setelah ditahan imbang oleh tuan rumah Barito putra kemarin malam distadion Demang.
Pertandingan sebenarnya berjalan sangat menarik kedua tim bermain ofensif sejak menit awal, baik persib maupun Barito sama sama bermain sangat baik, sampai akhirnya gelandang Barito Konate Makan memecah kebuntuan di menit 19 lewat gol cantik didepan mulut gawang Made. Barito pun ungul 1-0.
Sepuluh menit kemudian berawal dari tendangan bebas Tony sucipto Persib mampu menyamakan kedudukan melalui Abanda Herman. kedudukan 1-1. Dimenit ke 36 terjadi kemelut dikotak penalti Persib sampai akhirnya wasit menunjuk titi 12 pas untuk Barito setelah sebelumny Abanda menyentuh bola didalam kotak pinalti, algojo Barito Djibril mampu melaksanakan tugasnya dengan baik Barito ungul 2-1. hasil ini bertahan sampai babak pertama usai.
Dibabak ke dua persib menarik Firman digantikan Mbida messi, permainan kedua tim masih sangat menarik Ripora dari kubu Barito bermain luar biasa, di 10 menit terakhir Messi mampu menyamakan kedudukan setelah menerima sodoran dari Kenji kedudukan menjadi 2-2, di menit akhir terjadi kontrofersi Persib sebenarnya mampu mencetak Gol melalui Kenji namun wasit menganulir gol Kenji diangap melakukan pelagaran terhadap penjaga gawang, padahal Kenji justru lebih berpeluang untuk bola tersebut. kubu Persib melancarkan protes kepada wsit diakhir pertandingan.
Ya beginilah sepak bola Indonesia tuan rumah selalu di untungkan, berbagai reaksi di jejaring sosial menyeruak mengenai kepemimpinan wsit malam itu terutama dari wilayah Jabar, namun tidak sedikit pula pendukung dari Barito Putra menyesalkan ternodanya pertandingan tersebut oleh wasit. beberapa pendukung Barito berpendapat kami akui Persib Manang mereka memang luar biasa. tapi kami pun bermain sangat luar biasa.(av)