Nama besar Edison Cavani sepertinya belum sirna, penyerang PSG ini menjadi komoditi utama di bursa transfer musim dingin ini. Klub klub besar eropa berlomba membidik tanda tangan pemain asal Uruguay ini.
Kabar terbaru klub raksasa Italy Juventus sedang memasukan nama Cavani dalam radar incaran mereka, Direktur Olahraga Juventus Giuseppe Marotta menyatakan bahwa dirinya sudah melakukan penawaran kepada pihak PSG, namun nilai yang diajukan Juventus masih dirahasiakan oleh kedua belah pihak.
Permasalahan pemain berusia 27 tahun ini dengan klub PSG bisa menjadi memuluskan rencana Juve untuk memboyaong Cavani ke Turin. Musim ini Cavani sudah bermain sebanyak 25 kali dan mencetak 15 gol untuk PSG, bahakn di pertandingan terakhir Cavani mampu menyumbang gol meskipun dia hanya bermain selama 21 menit kala PSG menghancurkan Galliard.
0 comments:
Post a Comment